Ini Dia 8 Cara Print di Komputer Word Lewat WA Dengan Mudah

Seperti yang sudah kita ketahui, secara pengertian print itu sendiri merupakan sebuah proses mencetak file dari soft print atau tampilan layar baik itu laptop, komputer, handphone, dan lain sebagainya. Meskipun demikian, tentunya bagi sebagian mereka tidak mengetahui bagaimana cara print di komputer itu sendiri. Untuk itu, Anda dapat mengikuti pembahasan menarik yang satu ini agar mengetahui cara melakukan print tersebut.
Perlu diketahui, tentunya Anda dapat dengan bebas memilih apa saja yang dapat di print baik itu surat, laporan, bukti, gambar, atau lain sebagainya. Tetapi, biasanya sebagian orang melakukan print ini untuk menunjang pekerjaan mereka. Nantinya setelah Anda menentukan file mana yang akan di print. Maka, Anda perlu melakukan konfigurasi terlebih dahulu atau menghubungkannya dengan mesin printer.
Terlepas dari itu, tentunya sekarang ini ada banyak sekali printer-printer yang diproduksi berbagai merk. Masing-masing dari printer tersebut juga memiliki keunggulan tersendiri dan dibandrol dengan harga yang cukup rendah hingga mahal sekalipun. Namun, pada beberapa tipe printer sekarang ini bahkan sudah dapat melakukan proses fotocopy dan lain sebagainya.
Cara Print di Komputer Word
Seperti yang sudah kita ketahui, tak jarang dalam melakukan aktivitas setiap harinya kita memerlukan sebuah surat, laporan, atau bahkan tugas sekolah yang di print. Mungkin bagi beberapa orang khususnya mereka yang tidak paham mengenai hal ini akan sangat membingungkan. Namun sebenarnya cukup mudah, Anda dapat mengikuti beberapa langkah sederhana seperti berikut ini:
1. Siapkan File yang Akan di Print
Langkah pertama yang Anda butuhkan dalam cara print di komputer word yaitu menyiapkan dokumen atau file yang akan di print nantinya. Perlu diketahui, dalam print ini sebenarnya tidak ada ketentuan format file khusus. Jadi, meskipun dokumen yang telah Anda siapkan memiliki format lainnya selain word atau bahkan gambar sekalipun dapat Anda lakukan print.
Baca juga: Ketahui Penjelasan Komponen Komputer dan Fungsinya
2. Hidupkan Printer
Langkah selanjutnya dalam cara print di komputer word yaitu tentunya Anda perlu menghidupkan printer yang akan Anda gunakan. Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa sekarang ini ada banyak sekali jenis printer yang menawarkan berbagai macam fitur menarik. Bahkan, tidak sedikit dari printer yang memiliki fungsi melakukan scan hingga fotocopy. Namun, tentunya harga yang ditawarkan akan berbeda-beda.
3. Hubungkan Printer
Setelah mengikuti beberapa langkah sebelumnya, dalam langkah ini Anda perlu menghubungkan printer yang telah dihidupkan sebelumnya. Untuk menghubungkan printer yang tidak memiliki kabel. Langkah pertama yaitu Anda perlu memasukan kata kunci di bagian search windows dengan kata kunci “Devices and Printers” > masuk ke menu “start” > “Devices and Printer” > “Add a printer”.
Namun, jika pada saat menghubungkan printer Anda mengalami error atau gagal. Maka, Anda perlu mengecek bagian driver apakah sudah terpasang atau tidak. Jika belum, Anda dapat menginstall driver untuk printer tersebut terlebih dahulu.
4. Jalankan Proses Print
Tahap terakhir dalam cara print di komputer word, yaitu Anda perlu menjalankan proses print. Jika Anda ingin melakukan print pada aplikasi Microsoft Word Anda dapat memilih menu print yang tertera di bagian atas. Namun, jika Anda ingin melakukan print diluar aplikasi tersebut. Anda dapat menekan tombol ctrl+p untuk laptop atau komputer yang memiliki sistem operasi Windows.
Cara Print di Komputer Lewat WA
Selain cara print di komputer word, mungkin beberapa dari kalian juga penasaran dengan bagaimana cara print di komputer lewat wa? Sebenarnya, Anda hanya perlu melakukan beberapa langkah sederhana seperti berikut ini:
1. Hubungkan WhatsApp di Komputer atau Laptop
Langkah pertama dalam cara print di komputer lewat WA, tentunya Anda perlu menghubungkan WhatsApp atau WA di komputer atau laptop yang akan digunakan untuk melakukan proses print. Untuk menghubungkannya itu sendiri, Anda dapat melalui web.whatsapp yang dapat diakses melalui browser atau melalui aplikasi WhatsApp desktop yang dapat didownload melalui browser atau melalui Microsoft Store.
2. Download File yang Akan di Print
Jika WhatsApp di handphone sudah terhubung dengan WhatsApp di laptop atau komputer. Selanjutnya, langkah yang perlu Anda lakukan dalam cara print di komputer lewat WA ini yaitu mendownload file yang akan di print nantinya. Untuk format file itu sendiri, sebenarnya tidak ada ketentuan khusus. Jadi, Anda dapat menjalankan proses print baik itu file docx, pdf, atau bahkan jpg sekalipun.
3. Hidupkan dan Hubungkan Printer
Setelah melewati langkah-langkah sebelumnya, sekarang saatnya Anda menghidupkan dan menghubungkan printer ke komputer atau laptop yang akan digunakan. Perlu diketahui, untuk beberapa jenis printer khususnya yang tidak memiliki kabel Anda perlu menghubungkannya melalui “Devices and Printers” yang dapat di akses pada pengaturan laptop atau komputer. Namun, jika Anda mengalami kendala eror atau printer tidak terhubung. Pastikan, bahwa printer yang akan dipasang tersebut sudah diinstal drivernya,
4. Jalankan Proses Print
Tahap terakhir, jika sudah terhubung dan file sudah disiapkan. Pada tahap ini, Anda perlu menjalankan proses print dengan cara yang gampang. Untuk laptop atau komputer dengan sistem operasi windows itu sendiri Anda dapat melakukannya dengan menekan tombol ctrl+p. Namun, pada umumnya dalam beberapa aplikasi desktop yang tersedia sudah ada menu print seperti pada aplikasi Microsoft Word.
Baca juga: Acer Umumkan Aspire 5 dan Aspire 3, Laptop Ringan untuk Penggemarnya
Jual Printer Murah Berkualitas
Bagi Anda yang masih kebingungan mencari berbagai hardware baik itu printer, perlengkapan komputer, atau lain sebagainya kami merupakan salah satu jawaban yang tepat. Pasalnya, kami menjual berbagai perlengkapan yang Anda butuhkan mulai dari perlengkapan komputer, laptop, hardware, hingga software.
Untuk produk printer yang kami tawarkan itu sendiri, tentunya terdapat berbagai macam merk dan jenis yang beragam. Masing-masing dari printer tersebut juga memiliki fitur yang berbeda-beda. Harga yang kami tawarkan pun terbilang cukup murah. Anda dapat memilikinya dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan beberapa toko lainnya. Ayo, hubungi kami sekarang juga.!